PASOLA - The Ritz-Carlton Pacific Place
  • Gambar Makanan PASOLA - The Ritz-Carlton Pacific Place 1
  • Gambar Makanan PASOLA - The Ritz-Carlton Pacific Place 2
  • Gambar Makanan PASOLA - The Ritz-Carlton Pacific Place 3
  • Lihat Semua

Unclaimed

PASOLA - The Ritz-Carlton Pacific Place

4.8

31 Ulasan

Ulas

   |   

Rp 350.000 / Orang

Klaim bisnis ini secara gratis!

Dapatkan akses ke pembaruan bisnis dan lebih banyak layanan.

Klaim bisnis ini
Edit info bisnis

Review PASOLA - The Ritz-Carlton Pacific Place

4.8

31 Ulasan

Tulis ulasan
  • (26)

  • (5)

  • (0)

  • (0)

  • (0)

  • ivankasogie

    5.0

    #DiarymakananisabellHari Minggu aku nyobain brunch di Pasola. Lokasinya di Lt. 6 Hotel Ritz Carlton Pasific Place, gak susah buat dicari, pas keluar lift di lantai 6 langsung deh ketemu restorannya. First impre aku dateng kesini adalah pemandangannya, kalian bisa makan disini sambil melihat pemandangan kota Jakarta. Untuk tempat terbagi jadi dua, ada yg dideket lift dan didalam. Pilihan Buffet nya banyak bgt, mulai dari Western, Japanese sampai Indonesian foods dan jenis makanan lainnya. Untuk appetizer aku nyobain truffle mac and cheese, truffle pizza. Sebagai pecinta truffle i would say it’s really good. Suka bgt sama rasa truffle nya yg gak overpower dan well balance. Untuk mains aku cobain pork belly, dan lebih spesialnya lagi disini ada soto betawi pakai sumsum dan juga ada ayam geprek yang kalian bisa geprek sendiri disini hahaha. Untuk dessert aku cobain gluten free cake nya, beberapa kue lainnya dan juga es krim mereka yg banyak macem rasanya mulai dari coconut gula jawa, rujak ice cream and ice doger. Well suka bgt sama es krimnya, manis nya pas dan kerasa flavor ice cream nya. Aku juga cobain King fish sambel gohu - black rice , Baramundi with andaliman sauce and King prawn black garlic. Untuk king fish sambel gohu mereka pakai ikan yang dibumbuin khusus dan black ricenya sejenis rengginang yg udah di modifikasi gitu. Unik rasanya. Baramundi nya kerasa bgt tingkat kepedesan dari andaliman nya dan fresh bgt. King prawn black garlic nya tasty enough, apalagi udang nya gede bgtt dan mushroom sauce disajikan bersama potongan jamur yg besar. Selain itu masih banyak varian makanan lainnya seperti mulai dari sushi, soto, pempek dan makanan western lainnya pokoknya banyak bgtt dan juga chocolate fountain dan slice fruits. Pokoknya puas bgt deh makan disini sampe bingung mau pilih yg mana hahaha. Tempat ini cocok bgt buat brunch atau lunch sama keluarga, teman ataupun pasangan. Great service too! Selamat mencoba!

  • Chris S

    5.0

    IG: @helloimmaru (#marufnbstory)Pasola merupakan restoran buffet milik Ritz Carlton yang terletak bersebelahan dengan Pacific Place dan berada di lantai 6. Restoran buffet disini interior barnya cantik dan menyediakan berbagai pilihan makanan dari region asia, eropa hingga makanan local kita sendiri juga banyak sekali pilihannya. Dan yang tidak kalah menarik ketika aku makan di jam lunch weekend kita bisa mencicipi makanan seasonal yang disajikan langsung dari kitchen diluar buffet kita dan varian makanannya benar-benar dari segala bahan di penjuru nusantara dan dijamin rasanya juga enak banget plus dibuat penasaran karena penyajiannya menarik di mata. Servicenya juga luar biasa ramah dan sangat membantu memberikan info untuk kita yang awam dengan menu-menunya. Berikut ini beberapa varian makanan yang aku berkesempatan untuk mencoba:(SEASONAL MENU)- Steam Baramundi fish with andaliman: Isinya Ikan barramundi kukus yang dimasak dengan szechuan pepper sauce dan menggunakan bahan khas Indonesia yang berasal dari dataran toba yaitu andaliman untuk lapisan bewarna hijau dan di lapisan bubur dengan cocotte bagian putihnya. Untuk rasa light banget dan tekstur makannya super soft, ikannya juga halus dan engga berbau amis sama sekali. Cocok buat appetizer di awal untuk dicicipi.- King fish sambal gohu: Nah kali ini berlanjut ke kuliner manado, presentasi makanan yang ini sangat cantik menurutku! Isinya ikan tenggiri yang diracik dengan saus gohu yang menyerupai sambal manga yang terasa asam manis seger pas gigitan pertama. Dan ada tekstur crunchy dan rice cracker hitam yang membungkus ikan bumbu gohu.- King prawn with black garlic: Paduan Asian dish yang mengarah ke chinese cuisine tetapi di kolaborasikan dengan western platting. Menggunakan elemen utama king prawn, black garlic dan mushroom. Sempet skeptis sama warnanya sausnya yang hitam, ternyata pas nyobain buset lembut banget king prawnnya ada rasa manisnya juga dan garlicnya juga surprisingly engga mencolok sama skali. Dan seporsi juga gede karena pakai udang besar. Proses memasak ini benar-benar melewati proses seasoning dan diracik kurang lebih 5 hari untuk menghasilkan menu ini.(BUFFET MENU)Saking banyaknya aku pribadi sampe bingung banget mau mulai darimana. Dan jadinya aku mulai mencoba dari meat section dia pilihannya lengkap banget dari bebek, pork, sapi hingg salmon ada. Aku pilih daging pork belly (recommended) dan wagyunya, terasa kalau kualitas dagingnya masi fresh dan dimasaknya dengan tingkat kematangan dan saus yang pas untuk masing-masing daging. Lanjut ke menu sebelahnya ada Truffle mac and cheese (recommended), ikan dan ayam bumbu india.Lanjut nyobain sushi disini aku nyobain beberapa sushi mereka enak banget brasa kualitas ikannya masi seger banget jadi engga ada bau amis sama sekali. Habis itu nyobain menu yang direkomendasikan sama staff hotelnya yaitu Zuppa soup dengan tulang sumsum dan kuah soto betawi didalamnya (recommended) . Super unik dan lucu banget nemuin menu ini di restoran high class ini, dan rasanya gausa diragukan lagi karena emang uda rekomendasi jadi sudah pasti enak dan kombinasi lembutnya sumsum dan kuah betawinya gurih sedap dan ditambahnya enaknya pastry di pinggirannya. Kolaborasi yahud antara makanan Indonesia dengan barat sih ini.Berlanjut ke beberapa dessert yang ak sempet cobain disini yaitu aku nyobain burnt marshmallow dengan avocado ice cream di dalamnya, waffle dengan ice cream selection (ak nyobain mango sorbet dan es doger ice cream) dan honey crème brulee. Personal fav jatoh ke waffle with ice cream karena es krim mereka pilihannya sangat banyak dan salah satunya ada es doger yang anti mainstream banget rasanya dan enak pas dimakan dengan wafflenya yg wangi juga vanillanya. Untuk avocado dan mango sorbetnya juga terasa buah-buahannya.Dan untuk crème bruleenya menurutku agak manis mungkin karena diatasnya juga menggunakan sugar. Cake-cakenya juga so pretty sayang banget aku udah keburu puas dan kenyang makan disini. Cheers!

  • vecga75

    4.0

    Pasola, restoran dari luxury hotel The Ritz Carlton Pacific Place Jakarta turut mendukung program social distancing dengan memberikan layanan to go atau delivery ke tempat tinggal customer.Ada beberapa menu yang sempat ak coba Beef Rendang Arancini (2pc) (Rp 60k), Green Salad (Rp 65k) dan Pelalah Chicken (Rp 125k).Seluruh makanan dikemas dengan sangat baik, sehingga nampak bagus dan menarik.Beef Rendang Arancini salah satu yang menarik untuk dicoba. Fried turmeric risotto balls, beef rendang filling, local heritage red rice dan sambal hijau. Kombinasi dari makanan Italia namun dengan menggunakan bahan lokal serta cita rasa lokal.Menu chicken pelalah menggunakan bahan-bahan seperti chicken breast, lime chili lemongrass sauce, oncom rice dan lime glaze. Masih dengan cita rasa lokal dan healthy pastinya.

  • scubanic

    5.0

    When we visit Pasola restaurant in Ritz Carlton Jakarta we got for excellent food, attentive & friendly service, a nice ambience and reasonable price (arround IDR 504.000/person) (non-alcoholic).Buffet menu here has a very good taste made directly by the hands of experts.

  • Gdhdjdn

    5.0

    Follow Me On InstaGram : awakdoyankulinerServernya Mantap, Bagus Sekali & Gesit Kalo Ada Piring Kosong Lsg Diangkat Atau Menawarkan Menu Lainnya (Thanks To Mas Sesar)... Melayani Saya Sekeluarga Dengan Ramah, Sopan & Baik.Buffetnya Banyak Macamnya Dan Enak2 Semua. Sudah 2x Kesini & Ga Pernah Ngecewain Sama Sekali Baik Pelayanan Maupun Makanannya. Recommended Banget Buat Brunch

  • Intan K

    5.0

    Makanannya enak memang layak disebut fine dining. Pelayanannya juga memuaskan dapat complimentary yang unik dan enak. Ambiencenya juga sangat oke sangat cozy.Overall very satisfied with this restaurant.

  • PriscellaH1

    5.0

    Makan disini tgl 17 agustus untuk anniversary dinner.Lg ada promo, pay one get one free (ber2 sekitar 554 rb) cuma harus booking dan bayar stengah di awal. Dari awal reservasi via telpon, ramah dan sigap bgt. Ga berapa lama telpon langsung di whatsapp terkait reservasinya dan pembayarannya.Lumayan sepi (sekitar jam 7an malam) karena lagi pandemi covid (cuma ada 1 pasangan dan 1 keluarga) jd rasanya aman. Ditiap meja dikasih 1 botol hand sanitizer. Meskipun seharusnya buffet, tp selama pandemi ini sistemnya jadi pesen dan langsung dibuatkan (tanpa maksimal order dan gpp kalo ga habis). Waiter yg melayani ganti2an tp paling banyak dgn mas sesar yg super ramah, sigap, dan mau ngejelasin semuanya. Dpt welcome drink (lupa namanya) ada camommile dan mintnya, manis dan segar.Pesan makanan macem2 dari western, eastern, indonesia, appetizer, fresh juice dan dessert. Karena lg hamil, request mateng semua dan tetep enak. Yg paling favorit itu truffle pasta dan sop buntut. Porsinya kecil2 tp surprisingly ngenyangin bgt. Sempet blg ke waiter kalo kami lg anniversary lalu pas dessert dtg, dikasih dekor itu dan semuanya ngucapin selamat.Over all menyenangkan sih, Semoga ada kesempatan buat kesana lg bareng keluarga yg lain

  • jumhuriah

    4.0

    Under covid protocol, eating buffet in Pasola is a whole new experience for us. There are no foods at all displayed at the restaurant, and instead we go for the foods, the foods will come to us.They provide us with the menu to choose the foods, but sensing our confussion, they advise us to go with the family set (where they will provide us with every foods on the menu, including appetizers and desserts).While waiting for the foods, they provide you with water and welcome drink, and it's very good and fresh (for those who likes sour beverages).The appetizers come in various fritters (tofu, spring roll, croquette, and crackers). The croquette tastes good, the potato is soft and meats blend well with the potato. The other fritters are just average, but I give extra credit for minimum oil used.Main dishes start with sushi and salmon salad. The sushi only consists of unagi, tobiko and mentaiko, and boy, the unagi is very addictive. It's not too dry but not too wet, with the perfect amount of sauce to compliment the unagi.The foods after, not in particular order, are baramundi, sliders, nasi oncom (with rendang?), ayam rujak, salmon dabu-dabu, beef ribs, macaroni and brocolli and abalone, curry chicken, a plate of chicken, shrimp and cap cay and black pepper shrimp.Curry chicken is served in a small glass with dried glutonous black rice. From the presentation and taste, it's a top notch, and the portion is just perfect.The baramundi is also a heads up. The texture is really smooth and not too dry (although it's wrapped in crisp charcoal?).The black pepper shrimp and plate of chicken and shrimp and cap cay are above average. The shrimps are fresh with the perfect mixture of sauce. The sauce reduces the strong taste of shrimp without being to overwhelming.Nasi oncom and ayam rujak are really interesting. Nothing special about nasi oncom other than it's basically nasi that taste like oncom. Ayam rujak is pretty much ayam goreng kampung with combination of western-ish sauces. Personally, I don't like that combination, but the chicken is really smooth nonetheless.Salmon dabu-sabu is a bit of a letdown. The salmon is really good, but the dabu-dabu is too bland. I expect dabu-dabu to have stronger taste.The beef ribs come with mashed potato sprinkled with truffle oil. The meat is top notch. It's really tender and the mashed potato is very smooth.The desserts are quite various, but mostly cakes (and we are not really into cakes), so we end up with ice cream. The ice cream just OK, a bit too sweet for us (although the strawberry tastes a bit unique, and you have to try it for sure).The covid protocol is good, but not too much. They distance the table well enough, while the attendants always use mask, face shield and glovesAll in all, we will come back for sure (especially with the 50% promo), it is really value for money and it worths every cents. We really recommend you to try and enjoy the experience here.P.S.: it is located at 6th floor, and supposedly have nice view (although in reality all you see is the Polda compound).

  • MWN508

    5.0

    Pertama kali kesini dengan booking via eatigo dan pakai diskon 50%. Cobain untuk all you can eat fine dining. Untuk rasa dan service sangat oke. Worth to try and will come back again.

  • estherbimbuain

    5.0

    WORTH EVERY PENNY! makan di pasola utk rayain anniv ke 5 sama pacar, pelayanannya super super duper ramah dan bintang 5 banget, semuanya ramah, nawarin buat di fotoin dan kasih tau spot bagus, selalu sigap dan nany apa ada yg kurang. makanannya enak semuaaaa dan selama lg covid makanannya d anter ke meja kita, jd berasa lebih premium lagi apalagi dgn promo harga buy1get1 (around 540k after tax). definitely will come back soon with my fams! thankyou Pasola 💕✨

Lokasi PASOLA - The Ritz-Carlton Pacific Place

  • Sarapan
  • Bawa Pulang
  • Wifi

PASOLA - The Ritz-Carlton Pacific Place terletak di The Ritz Carlton, Pacific Place, Jl. Jend. Sudirman, SCBD, Jakarta 12190.Ini adalah restoran Indonesia di dekat Jakarta. Hidangan lain juga sangat cocok untuk makan siang atau makan malam.Ramai food blogger juga kunjungi restoran ini untuk buat mukbang.

Lihat Semua

Apakah ini restoran Anda daftar?

Klaim bisnis Anda untuk update infonya dan dapatkan lebih banyak layanan.

Tambahkan foto

Klaim bisnis ini

Masakan populer di dekat saya

Tempat Makan Populer

Apakah ini restoran Anda daftar?

Klaim bisnis Anda untuk update infonya dan dapatkan lebih banyak layanan.

Tambahkan foto

Klaim bisnis ini